Inilah Keunggulan Smartphone Sony Xperia E1

Sony kembali merilis ponsel smartphone terbaru Seri E, yaitu Sony Xperia E1 dengan fitur yang lebih oke dan tangguh. Smartphone ini lebih cocok untuk anda yang senang dengan music, kenapa? Karena sistem audio pada ponsel smartphone ini di desain untuk anda yang hobi dengan music dan video. Ponsel Sony Xperia E1 lumayan terjangkau, dan saat ini tersedia dengan 3 warna, yaitu hitam, putih, dan ungu, seperti yang tampak pada gambar dibawah ini.

Untuk lebih jelasnya, inilah Spesifikasi dan Keunggulan dari Smartphone Sony Xperia E1 :

Sony Xperia E1 merupakan Smartphone dengan desain solid, prosesor kencang dan layar 4 inch yang dikombinasikan antara kecepatan data dan performa, ditambah dengan pengalaman audio dan konten yang premium. Sony Xperia E1 memberikan perbedaan nyata di kelasnya, Sony Xperia E1 memiliki teknologi audio warisan dari Sony yang dapat didengar dengan jelas lewat kualitas speaker 100dB.

Kualitas speaker 100dB ini mampu menghasilkan suara yang jernih dan lantang, bahkan suara motor tidak akan mengganggu ketika anda mendengarkan lagu di Sony Xperia E1 ini. Teknologi ClearAudio+ Sony Xperia E1 melengkapi keseimbangan frekuensi audio suara untuk meningkatkan pengalaman mendengarkan musik.

Selain itu Sony Xperia E1 juga didukung oleh xLOUD yang mampu memastikan setiap lagu yang terdengar lantang dan sejernih Kristal. Sony Xperia E1 memiliki aplikasi layanan musik Sony Music Jive yang menyediakan lbh dari 1,5 juta konten musik baik lokal maupun internasional. Layanan musik aplikasi Sony Music Jive ini telah mencakup lbh dari 50% pangsa musik di indonesia Sony Xperia E1. Untuk pemutar music, Sony Xperia E1 memiliki Walkman Apps yang berasal dari pengalaman audio premium Sony lebih dari 30 tahun.

Berbekal latar belakang dalam teknologi TV, Sony Xperia E1 dirancang menggunakan teknologi layar digital Sony. Layar 4 inch Sony Xperia E1 memberikan pengalaman menonton yang mendalam ketika melihat film atau foto, dan layarnya terlihat hidup & jernih.

Sony Xperia E1 memiliki 2 type varian, yaitu single SIM dan dual SIM untuk memenuhi kebutuhan akan komunikasi setiap harinya. Teknologi dual SIM dari Sony dapat mengatur kedua kartu SIM secara bebas dan beralih secara mudah dan instan di Sony Xperia E1. Pengaturan SIM ganda dari Sony memungkinkan penggunan untuk mengaktifkan kedua kartu (dual on) sehingga tak akan terlewat panggilan di Sony Xperia E1.

Inilah tampilan SOny Xperia E1






Untuk keterangan yang lebih lengkap mengenai ponsel ini, silahkan klik disini.

Sumber: SonyXperiaID

Sumber gambar: Sony Mobile

1 komentar:

  1. terlihat gendut ya.. bodinya tebal ga kayak seri sony xperia yang lain

    BalasHapus